Gagal Buat Akun BRIMO? Ini Dia Alasan dan Solusinya

Saya baru saja membuka rekening baru di BRI yaitu tabungan Britama. Saya pun telah memperoleh buku tabungan beserta kartu ATM nya. Untuk memudahkan transaksi saya pun ingin membuat akun BRI mobile banking atau Brimo. Saat baca di internet, caranya terlihat simpel. Cukup download dan instal aplikasi dari Play Store, kemudian mulai membuat akun.


Setelah aplikasi terinstal, saya pun membuka aplikasi, kemudian memilih belum punya akun. Selanjutnya saya pilih sudah punya rekening. Pada laman berikutnya saya diminta memofo KTP sesuai petunjuk. Kemudian mulai mengisi biodata.

Sampai pada tahap ini, tombol selanjutnya tidak bisa diklik lagi. Padahal semua kolom sudah saya isi dengan benar. Maka pembuatan akun pun tidak bisa saya teruskan.

Padahal dari apa yang saya baca dan ketahui, jenis tabungan Britama juga dilengkapi dengan fasilitas mobile banking dan kartu ATM. Lalu apa yang menyebabkan saya gagal melakukan pembuatan akun Brimo.

Saat ingat sebelumnya juga pernah memiliki akun Brimo dengan nomor rekening lama yang sekarang sudah tidak aktif lagi. Saat saya coba menggunakan nomor rekening tersebut, dikatakan bahwa akun tidak terdaftar. Jadi semestinya saya memang harus membuat akun baru. Tapi tetap tidak berhasil dengan langkah yang sudah saya lakukan.

Akhirnya saya tetap harus ke bank, sekalian mengurus kartu ATM yang lupa PIN nya.

Seperti biasa, jika pergi ke bank BRI untuk menemui CS harus antri lebih dulu. Kali ini saya menunggu lebih dari 1 jam. Untungnya sudah makan siang, jadi masih bisa menunggu dengan santai sambil main HP.

Saat tiba di meja CS, saya mengurus PIN ATM lebih dulu. Untuk membuka blokir kartu ATM karena salah PIN, perlu biaya sebesar Rp 5.000,-

Membuat Akun Brimo

Selanjutnya untuk aplikasi Brimo, rupanya kegagalan saya untuk membuat akun karena dulu saya sudah pernah punya akun Brimo yang terhubung dengan nomor rekening yang sudah tidak aktif lagi. Oleh karenanya akun lama tersebut harus dihapus terlebih dahulu, baru bisa membuat akun baru.

CS kemudian membantu membuat akun baru. Selanjutnya ia menanyakan email dan nomor HP terkait akun baru tersebut.

Setelah itu saya memperoleh email berisi link aktivasi Brimo. Saya mengklik link dan berhasil aktivasi. Kemudian saya dipersilahkan untuk membuat username dan password. Untuk username harus terdiri dari huruf dan angka. Disarankan untuk menggunakan nama sendiri diikuti angka unik. Berhubung nama saya pasaran, maka angkanya harus unik supaya belum pernah digunakan oleh orang lain sebelumnya.

Selain verifikasi dengan email, juga harus verifikasi dengan nomor handphone. Klik link untuk berhasil login. Ohya, tidak lupa juga membuat PIN untuk BRImo. PIN bisa disamakan dengan PIN ATM.

Saat diarahkan untuk login ke aplikasi, gunakan username dan password yang sudah dibuat sebelumnya. Akhirnya saya berhasil login dan menggunakan aplikasi Brimo untuk cek saldo, transaksi dan lainnya.

Brimo

Kesimpulan

Akun Brimo memang bisa dibuat langsung sendiri tanpa harus ke Bank. Tapi untuk beberapa keadaan, kita tidak bisa langsung dibuat sendiri karena alasan tertentu.

Jika sebelumnya sudah pernah punya akun Brimo, maka tidak akan bisa buat akun baru jika akun lama belum dihapus. Untuk menghapus akun lama, mau tidak mau harus ke CS bank.

Baca Juga

Post a Comment

0 Comments